Anggota DPRD Provinsi SulSel Muhammad Irwan Salurkan Bantuan Korban Angin Puting Beliung di Pangkep

    Anggota DPRD Provinsi SulSel Muhammad Irwan Salurkan Bantuan Korban Angin Puting Beliung di Pangkep
    Anggota DPRD Provinsi SulSel Muhammad Irwan Salurkan Bantuan Korban Angin Puting Beliung di Pangkep

    PANGKEP - Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Muhammad Irwan Djamaluddin menyalurkan bantuan kepada sembilan pemilik rumah yang rusak akibat terjangan angin puting beliung, Sabtu, 24 Desember 2022. Sembilan rumah tersebut rusak setelah disapu angin kencang.

    Angin puting beliung melanda wilayah ini bersama dengan cuaca ekstrim yang terjadi dua hari terakhir di Kabupaten Pangkep dan sejumlah daerah di Sulawesi Selatan.

    Muhammad Irwan menyampaikan jika bantuan ini merupakan wujud keprihatinan dan kepeduliannya kepada para korban. Bantuan yang diserahkan berupa makanan dan sejumlah uang tunai. Penyaluran bantuan ini dibawa Irwan bersama sejumlah relawan Pangkep Bangkit dengan menembus banjir diwilayah Pabundukang.

    "Ini bentuk kepedulian kami kepada para korban, kami berharap bantuan ini bisa meringankan beban saudara-saudara kita yang rumahnya rusak karena puting beliung, " ucap legislator asal Partai Nasdem disela-sela penyaluran bantuan.

    Ia mengajak warga untuk tetap mawas mengingat hujan masih terjadi diwilayah Pangkep. Sejumlah wilayah di Kabupaten Pangkep juga terendam banjir.( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau dan...

    Artikel Berikutnya

    Pohon Tumbang Tutup Jalan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami